Tepat hari ini salah satu sepupuku
ada yang menikah. Ya walaupun bukan sepupu satu nenek, tapi aku cukup
mengenalnya. Akhirnya aku memutuskan untuk tidak berangkat ke sekolah, dan
memilih datang ke pernikahan sepupuku itu. Sampai akhirnya aku dapat sebuah
pesan dari salah satu temanku. Dia bilang kita ber empat mau nonton. Kita berempat
? aku bertanya sejenak di dalam otak ku dan aku membalas pesan singkat darinya,
siapa aja ? Tanya ku lagi pada temanku itu. Dia bilang ya kita, dia menyebutkan
nama-nama temanku yang akan ikut nonoton, apa mau doble date ? pertanyaan ku
melayang-layang memikirkan itu. Tapi ya, fine. Aku ikut seneng aja kalo mereka
seneng.
Mungkin sempat aku bertanya dalam
otakku, kenapa setiap aku ga masuk sekolah mereka melakukan acara yang sama ?
apa mereka takut kalau kehadiranku hanya menggangu mereka saja. Tapi aku
menepis lagi pikiran buruk itu, aku tak mau berprasangka pada
sahabat-sahabatku. Tapi akhirnya aku mendapat pesan singkat lagi, yang
memberitahu kalau mereka pergi tidak hanya berempat. Ada dua orang lagi yang
akan ikut mereka, wah jadi triple date dong ? pikirku lagi. Tapi ya sudahlah
toh itu urusan mereka, dan mungkin mereka tidak mau aku ikut campur dalam
urusan mereka.
Next, walaupun ada beberapa orang
yang bilang kalau mereka itu bukan mau nge-date tapi pandanganku tetap teguh
pendirian. Ada satu hal yang membuat aku menjadi seorang jomblo sejati, aku
engga pernah nyaman kalo aku jalan sama cowo. Entah karna aku belom pernah
merasakan nya atau aku …… lupakan saja. Jangan kira aku engga normal ya, aku
normal ko tapi hanya saja belum menemukan pria yang pas dihati dan di kaki. Mungkin
Allah sayang sama aku kali ya, kalau aku ada di sana mungkin aku udah
merengek-rengek sama Allah untuk minta jodoh hari itu juga. Engga peduli dari
kalangan mana yang jelas aku punya pacar saat itu.
Seperti nya, aku harus siap selalu
ditinggal oleh mereka. Satu-satunya cara ya aku harus dapat pasangan juga. Tapi
siapa ? setiap cowo yang lihat aku saja akan lari ketakutan karna mereka fikir
yang mereka lihat ini jelmaan siluman buaya yang ganas dan sulit untuk
dijinakan. Yah mudah-mudahan aku mendapatkan pria yang sesuai, bukan pria-pria
yang selama ini selalu menghianati sebuah komitmen.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar